(0287) 472 433 rektorat@unimugo.ac.id

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Muhammadiyah Gombong kembali menunjukan kualitasnya. Kamis 25/7/2019 melalui Program Studi D3 Keperawatan menerima piagam penghargaan sebagai Institusi dengan prosentase kelulusan 100 % Uji Kompetensi (UKOM) Tertinggi Periode Oktober 2018.

Piagam diberikan oleh Asosiasi Institusi Pendidikan Vokasi Keperawatan Indonesia berbarengan dengan Kongres Nasional II yang berlangsung selama 3 hari di Yogyakarta 25-27 Juli 2019.

Bambang Utoyo, M.Kep Sekprodi D3 Keperawan selaku perwakilan penerima piagam sangat bersyukur dengan hasil ini. Beliau menyampaikan terimaksih kepada seluruh civitas akademika terutama tim kurikulum yang telah bekerja keras membangun sistem pembelajaran prodi sehingga mampu mecapai prestasi tingkat nasional ini.

Hj. Herniyatun. M.Kep, Sp. Mat selaku Pimpinan tertinggi institusi turut berbangga atas capaian prestasi ini, beliau berharap piagam ini tidak hanya sebagai pajangan diruang prodi akan tetapi sebagai motivasi untuk selalu meningkatkan kualitas sistem pembelajaran di STIKes Muhammadiyah Gombong pada umumnya.