(0287) 472 433 rektorat@unimugo.ac.id

Foto Bersama Rektor dan Mahasiswa KKN-MAs Bangka Belitung di Halaman Kampus (Dok.Foto Humas UNIMUGO)

Unimugo Gombong – Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah  ‘Aisyiyah (KKN MAS) adalah kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa dan dosen pembimbing lapangan dari Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah seluruh Indonesia secara bersama-sama yang pelaksanaannya dikelola oleh pengurus KKN MAS berdasarkan Surat Keputusan Konsorsium Nasional LPPM PTMA Nomor 007/A.2-III/K-P/XI/2020.

KKN MAS Tahun 2023 dilaksanakan di Provinsi Bangka Belitung dengan Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung sebagai tuan rumah dan diikuti sejumlah 753 mahasiswa dari 47 Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah se Indonesia akan disebar di lima kabupaten yaitu Bangka Barat, Bangka Selatan, Bangka Tengah, Belitung dan Belitung Timur.

Universitas Muhammadiyah Gombong (UNIMUGO) untuk program KKN Tematik Muhammadiyah ‘Aisyiyah Tahun 2023 mengirimkan 7 mahasiswi yang akan melaksanakan tugas KKN MAS pada 18 September – 4 Nov 2023 di Bangka Belitung Kepulauan Riau.

KKN MAS angkatan ke tiga ini mengambil tema “Penguatan Eduecotourism Berbasis Teknologi untuk Mendukung Konservasi Lingkungan di Bumi Serumpun Sebalai”. Dengan dilaksanakannya KKN MAS diharapkan mahasiswa dapat mengimplementasikan teori selama menjadi mahasiswa  sekaligus menjadi wahana melatih kepemimpinan.

Berikut daftar nama mahasiswi Unimugo yang mengkuti kegiatan KKN MAS di Bangka Belitung;

  1. Nama : Siti Nurhasanah NIM : A12020109
  2. Nama : Aizah Cahyaningrum NIM : A12020007
  3. Nama : Fitria Rahmadiani NIM : A12020051
  4. Nama : Aprilia Utami NIM : A12020001
  5. Nama : Dewi Fatimah NIM : A12020002
  6. Nama: Dzikrina Farikhatus Solikhah NIM:A12020038
  7. Nama : Elsa Dwi Yuliana Nim : A12020040

Rektor UNIMUGO Dr. Herniyatun, M.Kep., Sp.Mat pada saat sambutan pelepasan Mahasiswa KKN-MAS di Ruang Kuliah 1 (Dok.Foto Humas UNIMUGO)

KKN MAS Bangka Belitung, pesan Rektor UNIMUGO untuk mahasiswi

Rektor UNIMUGO menyampaikan bahwasanya MBKM dan program KKN-MAS sangat bagus untuk ikuti oleh mahasiswa UNIMUGO, ungkap Dr. Herniyatun, M.Kep.,Sp.Mat.

“Semoga program tersebut dapat menjadi pembelajaran dan pengalaman diluar Kampus untuk diri sendiri dan bisa diterapkan nantinya ketika sudah bersosialisasi di masyarakat”, ujar Herni.

“Pesan saya, nanti ketika sudah berada disana para mahasiswa tetap menjaga diri dan almamater sehingga UNIMUGO bisa dikenal oleh masyarakat luas, tentunya  UNIMUGO juga siap mendorong kepada mahasiswa untuk bisa berkembang baik akademik maupun non akademik’, tutupnya.(TAY)